gCLxcKKAJmbACaihfr7QajzX6AsZRlzTBM0AxvT0

Jurnal: Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Lokasi dan Pemetaan Secara Simultan dengan OLAP

Post a Comment
Jurnal: Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Lokasi dan Pemetaan Secara Simultan dengan OLAP

Abstrak 

Penelitian ini mengulas simultaneous localization and mapping (SLAM) terpisah dari sistem robotik dengan memanfaatkan data warehouse. Pengolahan terpisah memungkinkan pengolahan kompleks dilakukan tanpa mengganggu kinerja sistem robotik. Sistem ini membantu menghasilkan dukungan keputusan dengan menganalisa informasi pada data warehouse. Informasi dukungan keputusan berupa visualisasi dalam grafik vektor untuk membantu interpretasi informasi robotik. Sistem ini menggunakan online analytical processing (OLAP) pada proses pengolahan dan analisa informasi pada data warehouse. Proses visualisasi menggunakan scalable vector graphics (SVG) untuk menampilkan peta hasil pengolahan data robotik. Web server mengatur seluruh proses pengolahan dan analisa informasi OLAP dan menampilkannya melalui peramban pada pengguna. Penelitian ini menghasilkan sebuah sistem pendukung keputusan yang interaktif dan informatif. Web server dengan cepatnya mengolah informasi dan menampilkannya dalam browser. Pengolahan dan analisa dengan sistem ini menghasilkan informasi yang relevan dengan galat relatif kecil. Penelitian lebih lanjut dapat dilakukan dengan menambahkan metode-metode SLAM konvensional dalam mengolah informasi pada data warehouse. 

Kata Kunci : Sistem Pendukung Keputusan, SLAM, Data Warehouse, OLAP, SVG

Pendahuluan 

Permasalahan Simultaneous Localization and Mapping (SLAM) dikemukakan pertama kali dalam IEEE Robotics and Automation Conference pada 1986 di San Francisco. Permasalahan SLAM yang diangkat adalah mungkin tidaknya sebuah robot bergerak secara otomatis dan secara bertahap menyusun sebuah peta sekaligus secara konsisten mendeteksi posisinya pada peta tersebut (Durrant-Whyte dan Bailey, 2006).

Peneliti: Harindra Wisnu Pradhanaa

Untuk lebih lengkapnya silahkan download di link berikut:
Jurnal: Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Lokasi dan Pemetaan Secara Simultan dengan OLAP


Related Posts

Post a Comment