gCLxcKKAJmbACaihfr7QajzX6AsZRlzTBM0AxvT0

JURNAL: PENINGKATAN KEAKTIFAN DAN KERJASAMA BELAJAR SISWA KELAS XI TKJ SMK NEGERI 2 DEPOK SLEMAN YOGYAKARTA TAHUN PELAJARAN 2011/2012 MENGGUNAKAN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW

Post a Comment
JURNAL: PENINGKATAN KEAKTIFAN DAN KERJASAMA BELAJAR SISWA KELAS XI TKJ SMK NEGERI 2 DEPOK SLEMAN YOGYAKARTA TAHUN PELAJARAN 2011/2012 MENGGUNAKAN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW

Abstrak

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan keaktifan dan kerjasama belajar siswa dan mendeskripsikan proses belajar mengajar di SMK N 2 Depok Program Keahlian Teknik Komputer Jaringan pada mata pelajaran membangun aplikasi remote data kelas XI TKJ melalui penerapan metode pembelajaran kooperatif tipe jigsaw.
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas, pada proses pembelajarannya menerapkan metode pembelajaran kooperatif tipe jigsaw. Subjek penelitian adalah siswa kelas XI TKJ SMK N 2 Depok tahun ajaran 2011/2012 yang terdiri dari 32 siswa. Pelaksanaan penelitian ini dilakukan sebanyak 3 siklus. Tahapan untuk planning siklus I berdasarkan pra tindakan, acting dikelas dengan membagi siswa kedalam kelompok asal kemudian diberi tugas yang dibagi kepada siswa lalu siswa dengan tugas yang sama berkumpul membentuk kelompok ahli, observing keaktifan dan kerjasama belajar siswa selama penerapan jigsaw kemudian merefleksikan hasil siklus I, sklus II dan siklus II. Pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, tes hasil belajar serta dokumentasi. Keaktifan belajar yang diamati yaitu, (1)mendengarkan Penjelasan Guru atau siswa lainnya, (2)membaca materi, (3)membuat catatan, (4)melakukan diskusi dalam kelompok, (5)mengajukan petanyaan kepada guru atau siswa lainnya, (6)menerima pendapat orang lain, (7)menanggapi pendapat orang lain, (8)melaksanakan tugas yang diberikan kelompok. Sedangkan kerjasama belajar yang diamati yaitu, (1)keikutsertaan memberi pendapat, (2)keikutsertaan dalam memecahkan masalah, (3)kepedulian terhadap kesulitan sesama anggota kelompok, (4)keikutsertaan dalam membuat laporan kelompok, (5)keikutsertaan dalam membagi tugas dan peran dalam kelompok. Keaktifan dan kerjasama belajar dipantau melalui observasi langsung ke dalam kelas pada saat proses belajar dan mengajar berlangsung.
Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pembelajaran kooperatif dengan teknik jigsaw di kelas XI TKJ dapat meningkatkan keaktifan dan kerjasama belajar siswa. Hal ini dapat dilihat dari peningkatan keaktifan siswa dari siklus I sebesar 58,87%, pada siklus II sebesar 63,71%, dan pada siklus III sebesar 82,76%. Kerjasama siswa dari siklus I sebesar 53,23%, pada siklus II sebesar 63,71%, dan pada siklus III meningkat menjadi 82,41%.

Kata kunci : pembelajaran kooperatif, jigsaw, keaktifan belajar, kerjasama belajar

Pendahuluan

Pendidikan adalah hal yang terpenting dalam meningkatkan mutu dan taraf hidup manusia. Setiap Negara pasti memiliki tujuan dan kepentingan untuk meningkatkan pendidikan di Negaranya masing-masing. Dalam usaha meningkatkan kualitas pendidikan, diperlukan suatu metode pembelajaran yang tepat dan efisien. Menurut Slameto (2010: 65), metode mengajar mempengaruhi belajar. Metode mengajar guru yang kurang baik akan mempengaruhi belajar siswa yang tidak baik pula.
Metode yang paling umum digunakan saat ini dalah metode ceramah. Namun penggunaan ceramah secara terus menerus tanpa divariasikan dengan teknik-teknik yang lain dapat menurunkan konsentrasi siswa. Hasil penelitian Trenamon, sebagaimana dikutip oleh Muslim Ibrahim (2008: 1), membuktikan bahwa metode ceramah hanya efektif pada 15 menit pertama dari waktu pembelajaran. Setelah itu, jika ceramah dilanjutkan, pembelajaran akan berlangsung tidak bermakna.

Peneliti: Ito Dwi Adha

Untuk lebih lengkapnya silahkan download di link berikut:
JURNAL: PENINGKATAN KEAKTIFAN DAN KERJASAMA BELAJAR SISWA KELAS XI TKJ SMK NEGERI 2 DEPOK SLEMAN YOGYAKARTA TAHUN PELAJARAN 2011/2012 MENGGUNAKAN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW


Related Posts

Post a Comment