Abstrak
Dalam dunia yang berkembang pesat, media audio semakin komplek. Karena itulah diperlukan sebuah mekanisme penentuan jenis lagu (genre) yang tepat secara efektif dan efisien. Pencarian secara manual sudah tidak efektif dan efisien lagi karena banyaknya data yang tersimpan. Zero Crossing Rate (ZCR), Average Energy (E) dan Silent Ratio (SR) adalah 3 Feature Extraction yang digunakan untuk klasifikasi pencarian 12 genre. Tiga dimensi adalah bentuk visualisasi pengukuran tingkat kemiripan sebuah data berdasarkan hasil klasifikasi yang diinput oleh user. Dalam penelitian ini pengujian klasifikasi menggunakan metode 3, 6, 9 dan 12 genre melalui jarak terdekat (Euclidean Distance). Hasil pengujian yaitu menunjukkan bahwa 3 genre yaitu Balada, Blues dan Classic menunjukkan = 96,67%, 6 genre yaitu Balada, Blues, Classic, Harmony, Hip Jop dan Jazz menunjukkan = 70% dan 9 genre yaitu Balada, Blues, Classic, Harmony, Hip Hop, Jazz, Keroncong, Latin dan Pop menunjukkan = 53,33% serta 12 genre = 33,33%
Kata Kunci— Zero Crossing Rate (ZCR), Average Energy (E), Silent Ratio (SR), Euclidean Distance
Pendahuluan
Seiring dengan berkembangnya teknologi komunikasi berbasis digital, masyarakat membutuhkan lagu-lagu yang telah dibuat dalam bentuk digital. Musik digital menggunakan sinyal digital dalam proses reproduksi suaranya. Sebagai proses digitalisasi terhadap format rekaman musik analog, lagu atau musik digital mempunyai beraneka ragam format yang bergantung pada teknologi yang digunakan. Salah satunya adalah WAV, yang merupakan standar suara de-facto di Windows. Awalnya hasil ripping dari CD direkam dalam format ini sebelum dikonversi ke format lain. Namun sekarang tahap ini sering dilewati karena file dalam format ini biasanya tidak dikompresi dan karenanya berukuran besar. Kendala yang timbul adalah, bagaimana mencari lagu-lagu dengan format WAV tersebut berdasarkan genre dengan tepat. Cara mula-mula ditempuh adalah dengan menduplikasikan lagu-lagu tersebut dari CD ke dalam komputer PC, yang membutuhkan banyak waktu, saat pencarian.
Untuk lebih lengkapnya silahkan download di link berikut ini :
Post a Comment
Post a Comment