gCLxcKKAJmbACaihfr7QajzX6AsZRlzTBM0AxvT0

JURNAL : Perancangan Sistem Informasi Akademik STIKES Wira Medika Bali Berbasis Desktop

Post a Comment
Perancangan Sistem Informasi Akademik STIKES Wira Medika Bali Berbasis Desktop
ABSTRAK - Pengelolaan kegiatan-kegiatan akademik di STIKES Wira Medika masih dilakukan secara manual, dalam artian belum menggunakan sistem informasi yang terintegrasi, seperti dalam proses registrasi mahasiswa baru, penyusunan jadwal perkuliahan, pengisian KRS mahasiswa, pengelolaan presensi perkuliahan, dan pengelolaan nilai mahasiswa. Oleh karena masih dilakukan secara manual, Bidang Akademik menemui berbagai kendala dalam proses-proses tersebut yang berkaitan dengan sumber daya dan waktu yang diperlukan, seiring dengan semakin besarnya jumlah mahasiswa yang dikelola. Penelitian ini mengusulkan perancangan Sistem Informasi Akademik untuk diterapkan di STIKES Wira Medika Bali. Perancangan sistem berhasil dilakukan dengan menggunakan pemodelan UML diagram. Implementasi sistem menggunakan bahasa pemrograman C# dan database Ms. SQL Server. Hasil penelitian ini berupa rancangan dan implementasi sistem akademik di STIKES Wiramedika. Hasil pengujian menunjukkan sistem ini berfungsi dengan baik. Sistem yang dikembangkan ini bertujuan untuk membantu proses-proses akademik yang terdapat di STIKES Wiramedika. 

Kata kunci: sistem informasi akademik, stikes wiramedika, uml.


PENDAHULUAN - STIKES Wira Medika Bali merupakan salah satu perguruan tinggi swasta di Denpasar yang berdiri sejak 30 November 2007. STIKES Wira Medika Bali memiliki tiga buah Program Studi, yaitu Program Studi Ilmu Keperawatan (S1), Analis Kesehatan (D3), dan NERS (Profesi). Jumlah mahasiswa dan dosen yang dimiliki berdasarkan data dari PDDIKTI adalah 1.339 orang mahasiswa dan 30 orang dosen. Seluruh kegiatan akademik yang berlangsung di STIKES Wira Medika Bali dikelola oleh divisi Bidang Akademik, baik dari Prodi maupun BAAK (Biro Administrasi Akademik) sesuai dengan tugas dan fungsinya masing-masing. Pengelolaan kegiatan-kegiatan akademik masih dilakukan secara manual, dalam artian belum menggunakan sistem informasi yang terintegrasi, seperti dalam proses registrasi mahasiswa baru, penyusunan jadwal perkuliahan, pengisian KRS mahasiswa, pengelolaan presensi perkuliahan, dan pengelolaan nilai mahasiswa. Oleh karena masih dilakukan secara manual, Bidang Akademik menemui berbagai kendala dalam proses-proses tersebut terutama yang berkaitan dengan sumber daya dan waktu yang diperlukan, seiring dengan makin besarnya jumlah mahasiswa yang dikelola. Begitu pula dengan belum diterapkannya sistem yang terintegrasi, koordinasi antara satu bagian dengan bagian lain dalam Bidang Akademik belum maksimal. Berdasarkan uraian latar belakang diatas diperlukan suatu solusi untuk memecahkan permasalahan tersebut, dimana dalam hal ini dapat diterapkan suatu sistem informasi yang terkomputerisasi untuk memudahkan Bagian Akademik STIKES Wira Medika Bali menjalankan kegiatan-kegiatannya. Mengingat di STIKES Wira Medika Bali sudah terdapat jaringan komputer lokal (LAN) yang memadai, maka penulis mengajukan usulan penelitian Perancangan Sistem Informasi Akademik STIKES Wira Medika Bali Berbasis Desktop. Dengan dilakukannya perancangan sistem informasi akademik ini diharapkan semua kegiatan atau proses akademik yang terdapat pada STIKES Wira Medika Bali dapat diterjemahkan kedalam bahasa pemrograman atau dikomputerisasi dengan baik untuk diimplementasikan, sehingga dapat mengatasi berbagai kendala yang dihadapi. Perancangan Sistem Informasi Akademik ini menggunakan diagram UML yang terdiri dari Use case diagram, activity diagram, sequence diagram, dan class diagram. Proses akademik yang diterapkan pada rancangan sistem yang diusulkan ini adalah penyusunan jadwal kuliah, plotting dosen pengajar, pencetakan KRS, presensi mahasiswa, pengisian nilai, serta pencetakan KHS mahasiswa. Pengkodean program menggunakan bahasa pemrograman C# pada Visual Studio dan database Ms. SQL Server.


DOWNLOAD JURNAL

Related Posts

Post a Comment