gCLxcKKAJmbACaihfr7QajzX6AsZRlzTBM0AxvT0

Jurnal : Sistem Pakar Mendeteksi Gizi Buruk Pada Balita Berbasis WEB Dengan Menggunakan Metode Certainty Factor

Post a Comment
Jurnal : Sistem Pakar Mendeteksi Gizi Buruk Pada Balita Berbasis WEB Dengan Menggunakan Metode Certainty Factor

ABSTRAK 

Sistem pakar (Expert System) adalah sistem yang berusaha mengadopsi pengetahuan manusia ke komputer, agar komputer dapat menyelesaikan masalah seperti layaknya para pakar (Expert). Gizi merupakan salah satu faktor penentu utama kualitas sumber daya manusia. Gizi buruk tidak hanya meningkatkan angka kesakitan dan angka kematian tetapi juga menurunkan produktifitas, menghambat pertumbuhan sel-sel otak yang mengakibatkan kebodohan dan keterbelakangan.Dalam skripsi ini, dibangun sebuah sistem pakar untuk mendeteksi dan dilengkapi nilai kepastian terhadap diagnosa tersebut. Nilai kepastian tersebut diperoleh dengan menggunakan metode Certainty Factor (CF). Certainty Factor (CF) merupakan suatu metode yang digunakan di MYCIN pada pertengahan tahun1970 biasanya untuk mengantisipasi pengetahuan yang tidak sempurna dan tidak pasti. Dari hasil analisa yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa metode certainty factor sebuah rule cukup menjanjikan untuk diterapkan. Kelemahan dari metode ini adalah apabila ada rule-rule tambahan setelah CF (rule) dihitung, maka perhitungan CF(rule) tersebut harus diulang dari awal. 

Kata kunci : Sistem Pakar, Certainty Factor, Gizi Buruk. 

Pendahuluan 

Masalah gizi pada hakekatnya adalah masalah kesehatan masyarakat, namun penanggulangannya tidak dapat dilakukan dengan pendekatan medis dan pelayanan kesehatan saja. Penyebab timbulnya masalah gizi adalah multifaktor, oleh karena itu pendekatan penanggulangannya harus melibatkan berbagai sektor yang terkait. Masalah gizi di Indonesia dan di negara berkembang masih didominasi oleh masalah Kurang Energi Protein (KEP), masalah anemia besi, masalah Gangguan Akibat Kekurangan Yodium (GAKY), masalah Kurang Vitamin A (KVA) dan masalah obesitas terutama di kota-kota besar yang perlu ditanggulangi. Disamping masalah tersebut, diduga ada masalah gizi mikro lainnya seperti defisiensi zink yang sampai saat ini belum terungkapkan, karena adanya keterbatasan iptek gizi. Secara umum masalah gizi di Indonesia, terutama KEP masih lebih tinggi dari pada negara ASEAN lainnya (Supariasa,dkk 2002). 

Peneliti : Santi Dewi Lumban Gaol

Untuk lebih lengkapnya silahkan download di link berikut ini :
Jurnal : Sistem Pakar Mendeteksi Gizi Buruk Pada Balita Berbasis WEB Dengan Menggunakan Metode Certainty Factor


Keywords : Jurnal Metode Certainty Factor , sistem pakar, Jurnal Teknik Informatika, Jurnal Skripsi, Jurnal, Contoh Jurnal, Skripsi Teknik Informatika, Contoh Skripsi Teknik Informatika ,Contoh Skripsi, Skripsi.

Related Posts

Post a Comment